Member Tim J : Ayana Shahab Beby Chaesara Andila Delima Rizky Dena Siti Rohayati Frieska Anastasia Laksani Gabriela Margareth Warouw Ghaida Farisya Jennifer Rachel Natasya Jessica Vania Jessica Veranda Melody Nurramdhani Laksani Nabilah Ratna Ayu Azhalia Rezky Wirayanti Dhike Sendy Ariani Shania Junianatha Shinta Naomi Sofia Meifaliani Sonia Natalia Thalia Ivanka Elizabeth

Minggu, 06 September 2015

Melody Nurramdhani Laksani
Melody adalah salah seorang anggota JKT48 yang berasal dari Bandung,indonesia.Melody memiliki adik perempuan yang juga bergabung di JKT48 bernama Frieska Anastasia Laksani. Saat ini Melody juga masih menempuh studi S-1 jurusan Agroteknologi di Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran.
Melody lahir di Bandung, pada 24 Maret 1992, dan ia merupakan anak kedua dari tiga bersaudara. Melody tinggal di Bandung sejak kecil hingga saat ini.
Sebelum bergabung dengan JKT48, Melody pernah menjadi model video klip grup band musik seperti Mahkota Band dan Walet Band. Pada tahun 2011, Melody dan adiknya yang bernama Frieska mengikuti audisi JKT48. Setelah masuk ke final audisi, keduanya terpilih menjadi member JKT48 dengan Frieska diumumkan terlebih dahulu.
Melody langsung mendapat posisi tengah utama di JKT48, dan ia juga diikutsertakan dalam salah satu singel ke-25 AKB48 bersama 'Special Girls A' yang berjudul New Shippada Februari 2012 lalu. Lagu "New Ship" muncul pada Tipe A edisi singel "Give Me Five". Melody berperan sebagai siswi pindahan di sekolah menengah atas Jepang. Posisinya sebagai double center, menyanyi di tengah depan bersama Jurina Matsui dari SKE48.
Pada konser setahun JKT48 tanggal 23 Desember 2012, Melody bersama Akicha dan Haruka serta semua trainee generasi 1 JKT48 terpilih menjadi anggota Tim J dari JKT48.
Melody terpilih sebagai Duta Buah di Prefektur Okayama, Jepang. Gubernur Prefektur Okayama, Ibaragi Ryuta secara khusus memberikan sertifikat pengangkatan kepada Melody.[1]
Pada konser ulang tahun ke-2 JKT48 21 Desember 2013 di Jakarta Convention Center, Melody diangkat sebagai kapten JKT48 yang menaungi Tim J,Tim KIII dan siswi kepelatihan.Kedewasaan Melody menjadikan ia memang layak menjadi kapten JKT48.
Melody bersama dengan Nabilah, Shania, Haruka, dan Ve, selalu masuk dalam senbatsu JKT48 dari "RIVER" sampai "Kibouteki Refrain".
Melody merupakan salah satu anggota JKT48 yang fanatik dengan sepak bola. Ia menggemari Manchester United, dan pemain favoritnya adalah Wayne Rooney. Ia juga menyukai Timnas Inggris dan Timnas Jerman, pemain Jerman favoritnya adalah Mesut Özil.
Pada Pemilihan Single ke-6 JKT48, Melody menempati urutan pertama, sedangkan pada Pemilihan Single ke-10 JKT48, Melody kini berada diurutan 3, setelah urutan pertama menjadi milik dari Jessica Veranda.

Bersama JKT48
  1. "River" (11 Mei 2013)
  2. "Yuuhi wo Miteiru ka? (Apakah Kau Melihat Mentari Senja?)" (3 Juli 2013)
  3. "Fortune Cookie Yang Mencinta (Fortune Cookie in Love)" (21 Agustus 2013)
  4. "Musim Panas Sounds Good!" (26 November 2013)
  5. "Flying Get" (5 Maret 2014)
  6. "Gingham Check" (11 Juni 2014)
  7. Papan Penanda Isi Hati" (27 Agustus 2014)
  8. "Angin Sedang Berhembus" (24 Desember 2014)
  9. "Pareo adalah Emerald" (27 Maret 2015)
  10. "Refrain Penuh Harapan" (27 mei 2015)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar